Tindakan yang Tepat Jika Mobil Anda Terperosok ke Dalam Lubang

icon 15 January 2024
icon Admin
Insiden mobil masuk lubang sering terjadi di Indonesia karena banyak faktor misalnya terjadi kerusakan pada komponen mobil, tertabrak, dan lainnya. Jika lubangnya dangkal kemungkinan Anda bisa mengeluarkannya dengan mudah. 

Tapi bagaimana jika terperosok ke lubang yang dalam atau ke parit? Tentu insiden tersebut akan membuat panik dan bingung, sehingga tidak bisa berpikir jernih untuk mencari solusinya. Saat mengalami masalah ini sebaiknya terapkan beberapa tindakan berikut ini.

5 Tindakan Mengatasi Mobil Masuk Lubang

Saat mengalami kejadian ini pasti Anda bingung mengambil tindakan yang tepat untuk mengeluarkan mobil. Agar mobil bisa diangkat dengan aman sebaiknya ikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Jangan Panik dan Tenangkan Diri

Saat mobil terperosok ke lubang sebagai pengendara pasti merasa syok dan panik. Tapi usahakan tenangkan diri sejenak agar rasa syok dan panik berkurang.