Temukan Alasan Penting Service Mobil 1,000 Km Pertama
Sewaktu membeli mobil baru, pasti akan selalu diingatkan oleh pihak dealer untuk melakukan service mobil setelah melewati 100 km atau satu bulan kemudian.
Dalam servis kendaraan roda empat atau roda dua, pihak bengkel resmi selalu menggunakan 2 acuan, yaitu waktu dan jumlah kilometer yang tertera pada odometer. Mana yang tercapai lebih dulu itulah yang nantinya akan jadi acuan Anda harus membawa mobil ke bengkel resmi.
Namun, masih banyak yang beranggapan jika itu hanyalah formalitas belaka, tidak perlu dilakukan. Bahkan, ada pula yang memilih untuk membawa ke bengkel resmi untuk service berkala setelah ada kerusakan yang dirasakan.
Tahukah Anda jika service pertama kali setelah satu bulan mobil dilepas dealer dan Anda ambil atau di saat mobil sudah berkendara sejauh 1,000 km itu sangat penting? Apa alasannya? Apakah bisa merusak mobil jika tidak dilakukan?