Ketahui Cara Cek Oli Kompresor AC Mobil & Biaya Gantinya

icon 17 April 2023
icon Admin

Alat yang satu ini kerap disebut juga dengan AC R3. Anda hanya perlu meletakkan alat ini ke lubang kompresor dan ia akan bekerja dengan otomatis menghisap dan mengalirkan oli. Jangan sampai terjadi luber yang membuat oli Anda terbuang begitu saja. 

Cara Mengganti Oli Kompresor AC

Proses penggantian oli membutuhkan bantuan dari mekanik yang ahli. Biasanya di bengkel akan melalui beberapa proses sebagaimana berikut.

  • Mengangkat freon hingga kosong dan menyimpannya di tempat lain
  • Mengosongkan kompresor AC dengan membuang isinya.
  • Melakukan pergantian oli dengan mengalirkannya melalui saluran terendah atau lubang inlet.

Berapa Biaya yang Dibutuhkan untuk Ganti Oli Kompresor?

Untuk oli kompresor tentu saja berbeda dengan oli gardan ataupun oli transmisi. Jenis oli yang banyak digunakan di pasaran adalah ND-oil mulai dari nomor 8 hingga 12. Menyesuaikan dengan jenis refrigerant pada AC mobil Anda.

Anda direkomendasikan untuk melakukan penggantian oli jika mencapai jarak tempuh per 20 ribu km. Biaya yang perlu Anda siapkan bervariasi di pasaran, untuk oli dengan kualitas standar maka Anda harus merogoh kocek mulai Rp200 ribu.

Namun, perlu diingat bahwa biaya yang dipatok untuk oli kompresor AC mobil  tentu berbeda-beda. Tergantung merk oli yang dipakai dan harga yang bengkel buat. Semoga artikel ini bermanfaat!

Segera lakukan perawatan pada mobil Anda dengan membuat jadwal servis di bengkel Suzuki terdekat melalui website https://suzukisurakarta.co.id/.